CLICK HERE FOR FREE BLOG LAYOUTS, LINK BUTTONS AND MORE! »

Senin, 26 Agustus 2013

Lucu ya, bagaimana beberapa orang dengan mudah menghakimi kita hanya dari segelintir kata yang ada di media sosial atau dari ucapan orang lain, padahal mereka tidak tahu dengan pasti apa yang sebenarnya kita hadapi, bagaimana kita menderita, dan bagaimana kita sekeras mungkin berusaha untuk mempelajari dan mengatasi penderitaan tersebut.

Manusia tidak bisa dijauhkan dari aktivitas menghakimi, memang. Percaya atau tidak, hampir semua orang pasti pernah menghakimi orang lain, termasuk saya. Tetapi kalau ingin menghakimi, bukankah lebih baik mengetahui fakta yang ada dulu sebelum langsung menghina?

Saya sudah biasa diperlakukan seperti ini, tetapi untuk dihina karena sesuatu yang sama sekali bukan faktanya, it's beyond my thought.